Postingan

Menampilkan postingan dari Januari 10, 2010

Mempermasalahkan Wajibnya Jilbab

Gambar
Apakah Berjilbab Termasuk Masalah Ijtihadi Dalam Syari’ah Islam Sehingga Kedudukannya Menjadi Relatif? Di akhir zaman ini banyak orang yang berani berfatwa dengan menabrak kesepakatan para ulama dan keluar dari kaidah ilmu fiqh yang disepakati. Mereka mencari pendapat-pendapat yang syadz (nyleneh) demi memuaskan orang-orang kafir bahwa Islam itu toleran, mengikuti zaman, padahal kelemahan pendapat mereka itu amat sangat mereka sadari. Mirisnya lagi hal tersebut dilakukan oleh orang-orang yang katanya bergelar doktor atau bahkan profesor. Lalu mereka mengajarkannya dengan penuh semangat di universitas-universitas Islam, yang mayoritas pengajarnya lulusan dari negara-negara sekular dan kuffar. 

Ketua MUI Sependapat Foto Pre Wedding Haram

Gambar
Pengharaman kegiatan fotografi pra nikah (pre wedding) oleh forum bahtsul masail Forum Musyawarah Pondok Pesantren Putri (FMP3) se-Jawa Timur ke-12 di Ponpes Lirboyo, Kediri, diamini Ketua Majelis Utama Indonesia (MUI) Cholil Ridwan. Cholil setuju karena hal itu selaras dengan ajaran Islam. Jika merujuk ke ajaran Islam, lanjut Cholil, foto laki-laki dan perempuan sebelum nikah seperti suami istri memang haram hukumnya. "Kalau sudah nikah difoto dengan pose suami istri itu tidak apa-apa. Itu tak langgar syariat," jelasnya.

Kekuatan Sebuah Mimpi

Gambar
Mimpi adalah kunci Untuk kita menaklukkan dunia Berlarilah tanpa lelah Sampai engkau meraihnya Pernah tahu kata-kata di atas? Yupz, kata-kata tersebut adalah penggalan lirik dari soundtrack film Laskar Pelangi. Kita bukan mau membicarakan filmnya yang mampu menginspirasi banyak orang. Tapi kita akan membicarakan satu poin bagus dari lirik tersebut yaitu tentang mimpi.

Organisasi Bantuan Muslim Mulai Bergerak Bantu Haiti

Gambar
Organisasi-organisasi bantuan Islam menggalang bantuan untuk korban gempa di Haiti. Sedikitnya tiga juta penduduk Haiti terkena dampak gempa berkekuatan 7 skala Richter yang mengguncang negeri itu hari Selasa kemarin. Sementara jumlah korban tewas dipekirakan mencapai lebih dari 100.000 orang. Organisasi Muslim Aid di situsnya menyatakan akan memberikan bantuan darurat sebesar 250.000 poundsterling untuk menolong korban gempa di Haiti. "Gempa itu sangat merusak dan tak tertahankan bagi negara yang sudah begitu banyak mengalami penderitaan," kata CEO Muslim Aid, Hamid Azad.

Melecehkan Al-Quran dan Islam Cuma Dipenjara Satu Tahun ?

Gambar
Pengadilan Amsterdam membuat lima dakwaan terhadap Geert Wilders, anggota parlemen Belanda dari kelompok sayap kiri pembuat film "Fitna" yang menghina Islam dan Al-Quran. Tim penuntut pengadilan Wilders mengatakan dakwaan yang akan mereka ajukan untuk menyeret Wilders ke penjara sudah final dan akan diajukan dalam persidangan minggu depan. Wilders antara lain dikenakan tuduhan telah melakukan penghinaan agama dan melontarkan pernyataan anti-Muslim.

Ehem, Gambar Muslimahkah Ini?

Gambar
Terkadang bila melayari weblog-weblog/facebook sahabat, menjelajah ke dalam dunia maya bagi manusia yang memayakan diri mereka, saya merasa hairan melihat sesetengah weblog muslimah, yang bertudung, yang menutup aurat, tidak segan silu pula untuk memaparkan gambar masing-masing. Tiadalah terlalu salah untuk memaparkan gambar anda, ya muslimah sekalian, namun, sayangnya, anda terlupa bahawa gambar yang anda posting itu adalah gambar sebesar skrin 17 inci! Setiap butir jerawat dan bulu halus di muka anda terpampang rapi!

Jalan Pernikahan

Gambar
Pernikahan tak ubahnya seperti sebuah wadah buat tumbuhnya benih cinta. Jika benih cocok dengan suasana wadah, tanaman pun tumbuh. Dan mulailah dua daun muda nan segar tampak menghias wadah. Kelak, daun cilik itu akan tumbuh banyak; siap mengolah energi cinta menjadi buah. Begitulah kira-kira bayangan banyak orang tentang indahnya sebuah pernikahan. Tak heran jika pernikahan bukan sekadar pilihan. Melainkan, sebuah cita-cita. Setidaknya, perasaan itulah yang kini dialami Jejen.

Tes Mudah untuk Tahu Jantung Anda Sehat ataukah Sakit?

Gambar
Pengetahuan terhadap kondisi jantung apakah sehat atau sakit, sangat diperlukan dalam dalam kehidupan seseorang. Karena jantung sehat adalah kunci kesehatan semua orang. Dan sebaliknya, jantung yang sakit sangat berbahaya bagi kesehatan bahkan nyawa seseorang. Ingat, betapa banyak orang yang mengalami kematian mendadak karena serangan jantung –tentunya tak terlepas dari takdir Allah. Dalam hitungan detik saja orang bisa kehilangan nyawa bila kena serangan jantung. Inilah cara mudah mengetahui jantung anda sedang sehat atau sakit.

Kiat-Kiat Mempererat Cinta Suami Istri

Gambar
Ada kejadian, seorang laki-laki sebelum menikah menginginkan istri yang cantik parasnya dan beberapa kriteria lainnya. Tetapi pada saat pernikahan, dia mendapatkan istrinya sangat jauh dari kriteria yang ia tetapkan. Subhanallah! Inilah jodoh, walaupun sudah berusaha keras, tetapi jika Allah menghendaki lain, semua akan terjadi. Pada awalnya ia terkejut karena istrinya ternyata kurang cantik, padahal sebelumnya sudah nazhar (melihat) calon istrinya tersebut. Sampai ayah dari pihak suami menganjurkan anaknya untuk menceraikan istrinya tersebut. Tetapi kemudian ia bersabar. Dan ternyata ia mendapati istrinya tersebut sebagai wanita yang shalihah, rajin shalat, taat kepada orang tuanya, taat kepada suaminya, selalu menyenangkan suami, juga rajin shalat malam.

Perempuan-Perempuan Gaza di Ladang Jihad Media

Gambar
Lapangan kerja di bidang media di Jalur Gaza masih didominasi kaum lelaki dan hanya sedikit perempuan di Gaza yang bekerja sebagai wartawan. Penjajahan rejim Zionis Israel sejak tahun 1967 dan agresi Israel yang tiada henti ke wilayah itu, membuat partisipasi kaum perempuan di Gaza dalam berbagai aspek kehidupan jadi terkendala, salah satunya di bidang media massa. "Kami sebagai jurnalis perempuan di Gaza menemui banyak kesulitan. Misalnya, kami tidak bisa bekerja lembur dan pulang ke rumah telat, meski banyak tugas yang masih harus kami kerjakan," kata Samar Aldreimly, satu dari segelintir perempuan Gaza yang bekerja sebagai wartawan.

Antara Saya, Cinta, dan Pria (Semua Atas Nama Cinta)

Gambar
Ini adalah kisah yang sudah sangat melegenda: - Tentang Julius Caesar, kaisar Romawi yang rela kehilangan kehormatan, kesetiaan dan bahkan negaranya demi si Ratu Penggoda:Cleopatra. Semua dia lakukan (kata ahli sejarah)...atas nama cinta - Ini kisah tentang pemuda bernama Romeo, demi seorang wanita, rela kehilangan keluarga, dan tentu saja nyawa... tetap saja:atas nama cinta - Satu lagi, seorang janda bernama Khadijah, yang rela mengorbankan segalanya demi membela pemuda bernama Muhammad, yang dia yakini membawa risalah Tuhannya. Ini juga :atas nama cinta kata Jalaluddin Rumi: cinta akan membuat yang pahit menjadi manis dan dengan cinta tembaga menjadi emas dengan cinta yang keruh menjadi jernih. Dengan cinta sakit menjadi obat, dengan cinta yang mati akan menjadi hidup, dan cintalah yang menjadikan seorang raja menjadi hamba sahaya dari pengetahuanlah cinta seperti tumbuh.

Mewaspadai Pengaruh Situs Jejaring Sosial Pada Anak

Gambar
Berkembangnya situs jejaring sosial sebagai tren komunikasi masyarakat modern, perlu disikapi para orang tua dengan hati-hati. Pasalnya, anak-anak dikhawatirkan dapat terpengaruh negatif dengan arus informasi yang demikian bebas dalam situs jejaring sosial. Riset di Inggris baru-baru ini mencatat, 3/4 anak-anak mengunjungi situs jejaring sosial tanpa sepengetahuan orang tua. Rata-rata dari mereka merupakan anak-anak yang pernah dihukum orang tuanya saat ketahuan mengunjungi situs pertemanan macam Facebook atau Bebo. "Di Eropa, mayoritas remaja pengguna internet aktif mengakses situs jejaring sosial, dan di Inggris raya, sekitar 3/4 remaja pengguna internet mengakses situs yang sama," tukas peneliti, Profesor Tanya Brown seperti yang dilansir Telegraph , Senin (30/11).

Be Yourself dengan Islam donk!

Gambar
“Be yourself, even you’re nobody” Kutipan di atas saya dapat dari sebuah acara remaja di TV yang menyajikan tema tentang remaja. Sekilas memang terdengar keren, tapi sebetulnya kutipan di atas banyak menyisakan tanya loh. Kok bisa? Be yourself. Kayaknya semua orang deh selalu mengatakan hal senada untuk be yourself alias menjadi diri kamu sendiri. Ya iyalah, mana enak menjadi diri orang lain. Lagipula, emang boleh diri orang lain kamu pinjam meskipun sementara? Jadi, bagaimanapun kondisinya, menjadi diri sendiri itu emang yang the best. Masalahnya, menjadi diri sendiri yang seperti apa yang harus dilakukan? Biasanya pertanyaan beginian nih yang bikin remaja puyeng

Solusi Bagi Wanita Yang Tertindas Suami

Gambar
Pada hakikatnya, Islam tidak melepaskan kehidupan rumah tangga berjalan begitu saja tanpa arah petunjuk. Sehingga hawa nafsu menjadi penentu yang berkuasa. Tidak demikian adanya. Islam telah menggariskan hak, kewajiban, tugas dan tanggung-jawab antara suami dan istri sesuai dengan kodrat, kemampuan, mempertimbangkan tabiat dan aspek psikis. Hal tersebut ditetapkan di atas landasan yang adil lagi bijaksana. Allah Ta'ala berfirman: "Dan para wanita mempunyai hak yang seimbang dengan kewajibannya menurut cara yang ma'ruf. Akan tetapi, para suami mempunyai satu tingkatan kelebihan daripada isterinya. Dan Allah Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana". [al-Baqarah/2:228].

Menjaga Anak dari Bahaya 'Ain

Gambar
Kenikmatan adalah hal yang didambakan setiap orang. Dan setiap kenikmatan juga dapat sekaligus menjadi ujian bagi seseorang. Salah satu kenikmatan yang dikaruniakan oleh Allah bagi sepasang insan adalah hadirnya sang buah hati dalam kehidupan. Ketika telah lahir, maka fisiknya yang lucu mengundang orang untuk memandang, memanjakan, menyentuhnya. Dan ketika tumbuh beranjak menjadi sosok kanak-kanak, tetap tingkah lakunya banyak mengundang perhatian orang.

Tentara Irak digabung dengan Milisi Anti-Al Qaida

Gambar
Sekitar separuh dari 80,000 milisi anti Al Qaida telah diintegrasikan ke dalam institusi Irak sebagai bagian dari usaha rekonsiliasi nasional, kata seorang jenderal senior Amerika hari Ahad. Mereka yang digabungkan adalah para milisi Sahwa (Syiah), atau dikenal sebagai "Putra Irak" yang dibentuk militer Amerika sebelumnya. Milisi ini pernah bergabung dengan pasukan Amerika dan Irak pada 2006 dan 2007 untuk menghadang laju gerilyawan Al Qaida dan sayap-sayapnya, pertempuran ini menjadikan Irak negeri yang kocar-kacir di seluruh negeri.

Tugas Kita, Bukan Sekolah

Gambar
Di tangan orangtualah anak-anak tumbuh dan menemukan jalan-jalannya. Ajari kebaikan dan pilihkan sekolah agama yang baik Jumat malam, menjelang penutupan tahun 2009, seorang teman mengadu. Ia begitu kecewa dengan sekolah tempat anaknya belajar. “Saya sudah bayar mahal-mahal, hasilnya cuma segitu,“ ujar pria, sebut saja namanya Ilham (35). Pekerja super sibuk ini tentu punya asalan mengapa ia begitu marah. Menurutnya, ia sudah memilih sekolah yang tepat, gedung megah, fasilitas lengkap, dan teman-teman terhormat. Semuanya sudah ada. Berkualitas. Kurang apa lagi? Tapi nampaknya ia kecele. Setelah beberapa tahun perjalanan perkembangan sang anak, ia tak menemui sikap dan tindakan sang buah hati seperti yang diharapkannya. Ia mengaku, anaknya punya nilai akademik di atas rata-rata. Hanya kesopan dan akidahnya di bawah rata-rata.

Beda Ulama dan Paus: Gus Dur Orang Murtad atau Guru Perdamaian?

Gambar
Gajah mati meninggalkan gading, macan mati meninggalkan belang. Gus Dur mati meninggalkan kontroversi. Hampir setengah bulan Gus Dur meninggalkan dunia untuk meneruskan pengembaraannya menuju alam akhirat. Tapi manusia kontroversi asal Jombang Jawa Timur ini masih menyisakan polemik yang tak berujung pada titik temu. Di kalangan manusia yang ditinggalkannya, Gus Dur menyisakan polemik, apakah beliau orang murtad atau pahlawan perdamaian?

Sekali Lagi, Dakwah Online!

Gambar
Oleh: Burhan Sodiq Hari ini kita masih saja terganggu dengan munculnya blog penghina Islam. Blog semacam ini sengaja ada untuk memancing amarah umat Islam. Semakin banyak komentar yang mencemooh, maka semakin senang pembuat blog tersebut. Apakah ini sebuah kesengajaan sistemik? Mungkin saja. Dugaan bahwa ada jaringan yang serius menggarap blog pembenci Islam boleh-boleh saja. Meski hal ini perlu adanya fakta yang riil yang bisa dibaca umat. Mereka secara sistematis bekerja siang dan malam untuk melakukan satu hal, pembusukan citra Islam. Trik yang digunakan juga relatif sama, yaitu menyerang Nabi Muhammad dengan kartun-kartun yang melecehkan Islam. Selain itu kata-kata kasar pun biasa dilakukan, karena dengan trik seperti ini maka akan memudahkan mereka untuk melakukan legitimasi bahwa islam agama yang kasar.